Klinik Mutiara Cikutra

Apakah Anak Gemuk Bisa Sunat?

Apakah Anak Gemuk Bisa Sunat?

 

Sunat sudah menjadi trandisi budaya maupun agama bagi seorang anak laki-laki. Sunat memiliki banyak metode loh Pearls! Namun, banyak Moms dan Dads sebagai orang tua sering bertanya jika memiliki anak yang gemuk apakah bisa dilakukan sunat? Di Circum By Mutiara Cikutra sendiri, Memiliki tiga layanan sunat yang tersedia yaitu metode smart klamp, super klamp sealer (lem), dan metode khusus. Nah simak jawabannya di ulasan berikut ini ya..

Pada kondisi anak gemuk, kebanyakan dokter menyarankan agar anak disarankan untuk melakukan diet atau terapi hormon terlebih dahulu. Melakukan terapi hormon pada anak memiliki risiko tinggi karena dapat membuat anak mengalami pubertas dini dan pertumbuhan pada anak dapat terganggu.

Sebenarnya untuk melakukan diet atau terapi hormon tidak diperlukan pada anak gemuk. Anak gemuk biasanya memang ideal dengan kondisi penis yang mendelep (buried penis), tetapi dokter yang melakukan akan menilai terlebih dahulu apakah termasuk kondisi penis mendelep yang ekstrim atau tidak. Kondisi ekstrim dalam arti penis terkubur oleh lemak sehingga kepala penis tersembunyi atau tidak terlihat sama sekali.

Jika kondisi penis mendelep tidak terlalu ekstrim, dokter masih bisa melakukan dengan metode smart klamp atau super klamp sealer tanpa penjahitan. Akan tetapi, jika kondisi penis mendelep terlalu ekstrim, maka harus dilakukan metode khusus dengan penjahitan agar penis memiliki bentuk yang sempurna setelah dilakukan sunat.

Dengan penjelasan di atas, sunat anak gemuk biasanya memang memerlukan metode khusus jika penilaian dari dokter kondisi kepala penis tidak terlihat. Oleh karena itu, jangan ragu Pearls untuk konsultasikan terlebih dahulu ke dokter apabila anak dengan kondisi gemuk akan dilakukan sunat, supaya dokter dapat menentukan metode sunat yang tepat bagi Si Kecil.